Jumat, 07 Oktober 2016

Tugas 1 (Bisnis Informatika)

PENGANTAR BISNIS INFORMATIKA #

TUGAS 1
TULISAN MENGENAI BISNIS, TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI, DAN BISNIS INFORMATIKA



NPM             : 55413951
NAMA           : MUHAMMAD HAMIM
KELAS          : 4IA08



TUGAS :
1.    Buatlah tulisan yang membahas tentang definisi umum : Bisnis, TIK (Teknologi  Informasi dan Komunikasi) dan Bisnis Informatika, cantumkan sumber pustakanya.
2.    Pilihlah salah satu Jenis Bisnis Informatika (e-commerce/software house/consultant) perhatikan bagaimana teknik penjualan perangkat TIK, pemasangan dan pemeliharaan jaringan komputer dan perangkat TIK lainnya) yang ada dilingkungan perusahaan tersebut, beri komentar secara pribadi tentang kelebihan dan kekurangan yang ada, cantumkan sumber pustakanya.
3.    Jelaskan perkembangan Bisnis Informatika di Indonesia dan dunia, cantumkan sumber pustakanya.


Pengertian Bisnis, Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), dan Bisnis Informatika
Bisnis merupakan sesuatu yang sudah tidak asing lagi bagi manusia. Bisnis juga dapat diartikan banyak hal tergantung dengan pemakaiannya. Bisnis dapat dimiliki secara pribadi, tidak untuk profit atau milik Negara. Menjalankan sebuah bisnis membutuhkan banyak pengetahuan dan kerja keras, karena terdapat kegiatan yang sedang berlangsung dalam produksi nilai bagi seluruh pemangku kepentingan dalam bisnis. Hasil yang diharapkan dari operasi bisnis adalah untuk memanen nilai dari aset yang dimiliki oleh bisnis. Aset ini dapat berwujud atau fisik tetapi upaya yang diperlukan untuk panen adalah apa yang merupakan siklus operasi bisnis. Setelah pemilik bisnis belajar bagaimana cara meningkatkan nilai perusahaan serta menghasilkan dan menstabilkan pendapatan, bisnis mereka akan terus meningkat dalam keberhasilan.
          Bisnis dapat merujuk ke organisasi tertentu atau, lebih umum, untuk sector pasar secara keseluruhan, misalnya “bisnis musik”. Bentuk senyawa seperti agribisnis merupakan himpunan bagian dari makna yang lebih luas kata, yang meliputi semua aktivitas oleh pemasok barang dan jasa. Tujuannya adalah untuk penjualan lebih dari pengeluaran menghasilkan keuntungan. (Sullivan, 2003).
Kata bisnis diambil dari bahasa inggris yaitu business yang mempunyai kata dasar “busy” yang artinya adalah sibuk. Dengan artian sibuk tersebut adalah mengerjakan sesuatu aktifitas yang berguna dan menghasilkan keuntungan berlaku untuk individu, kelompok, dan masyarakat atau komunitas. Bisnis dalam kamus bisnis didefinisikan sebagai sesuatu organisasi atau sistem ekonomi dimana barang dan jasa dipertukarkan satu sama lain atau uang. Setiap bisnis membutuhkan beberapa investasi dan cukup pelanggan untuk siapa output dapat dijual secara konsisten dalam rangka untuk membuat keuntungan.
Dari hasil pembahasan diatas dapat menyimpulkan bahwa bisnis adalah merupakan kegiatan sebuah organisasi yang memenuhi segala kebutuhan masyarakat dengan membuat barang atau jasa dengan modal yang cukup untuk mendapatkan keuntungan yang besar.
Secara singkat sejarah teknologi informasi (TIK) dapat diuraikan sebagai berikut: Manusia adalah mahluk sosial, di samping sandang, pangan, dan papan sebagai kebutuhan utamanya, maka sebagai makhluk sosial manusia membutuhkan komunikasi di antara sesamanya untuk dapat saling berhubung satu dengan yang lainnya. Awal pertama dengan melukis bentuk (menggambar) di dinding gua, isyarat tangan, isyarat asap, isyarat  bunyi, huruf, kata, kalimat, tulisan, surat, sampai dengan telepon dan internet. Bentuk perkembangan teknologi informasi yang paling modern dan kini digunakan oleh miliyaran penduduk di seluruh dunia adalah internet. Internet sebagai wujud hypermedia yang terus bertumbuh memungkinkan informasi, menggandakan, menyimpan informasi, dan berkomunikasi dengan orang lain. Internet adalah dunia maya jaringan komputer (interkoneksi) yang terbentuk dari miliyaran komputer di seluruh dunia. (Robby Chandra, 1998).
Teknologi informasi dan komunikasi (TIK) merupakan alat yang digunakan untuk mengolah data, termasuk memproses, mendapatkan, menyimpan, menyusun, memanipula data dalam berbagai cara untuk menghasilkan informasi yang berkualitas, yaitu informasi yang relevan, akurat dan tepat waktu. (Wawan Wardiana, 2002). TIK merupakan segala bentuk teknologi yang menunjang penyampaian informasi dan pelaksanaan komunikasi searah, dua arah, atau bahkan lebih. TIK mencakup didalamnya radio, televise, internet dan bahkan conference melalui layar telepon genggam. (Teguh Santoso, 2007). Sedangkan pengertian lain disebutkan, teknologi informasi dan komunikasi adalah sarana prasarana (hardware, software, brainware), sistem dan metode untuk perolehan, pengiriman, penerimaan, pengolahan, penafsiran, penyimpanan, pengolahan, penafsiran, penyimpanan, pengoragnisasian, dan penggunaan data yang bermakna. (Yusufhadi Miarso, 2004).
Dari berbagai macam pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa TIK merupakan seperangkat ilmu, prosedur, program, alat (tool) yang membentuk sebuah sistem tertentu yang dapat memudahkan kerja manusia.
Selanjutnya adalah informatika, informatika berkaitan erat dengan teknologi informasi. Informatika (Inggris: Informatics) merupakan disiplin ilmu yang mempelajari transformasi fakta berlambang yaitu data maupun informasi pada mesin berbasis komputasi. Disiplin ilmu ini mencakup beberapa macam bidang, termasuk di dalamnya: ilmu komputer, ilmu informasi, sistem informasi,teknik komputer dan aplikasi informasi dalam sistem informasi manajemen. Secara umum informatika mempelajari struktur, sifat, dan interaksi dari beberapa sistem yang dipakai untuk mengumpulkan data, memproses dan menyimpan hasil pemrosesan data, serta menampilkannya dalam bentuk informasi. Aspek dari informatika lebih luas dari sekedar sistem informasi berbasis komputer saja, tetapi masih banyak informasi yang tidak dan belum diproses dengan komputer.
Setelah mengetahui tentang pengertian bisnis, teknologi informasi, dan informatika dapat disimpulkan bahwa bisnis informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang (organisasi) yang memiliki suatu nilai dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan yang dilakukan dengan terkaitnya teknologi informasi pada kegiatan tersebut.
Dari hasil pembahasan tentang bisnis, teknologi informasi dan komunikasi (TIK), bisnis informatika dapat disimpulkan bahwa pada era globalisasi ini bisnis sudah berkembang sangat pesat dengan menerapkan teknologi informasi di dalamnya.

Perkembangan Bisnis Informatika di Indonesia dan Dunia
Perkembangan bisnis informatika di zaman sekarang ini semakin sangat pesat. Karena di era globalisasi ini banyak kebutuhan bisnis yang menerapkan teknologi informasi untuk memperoleh keuntungan sebanyak-banyaknya. Dimana sekarang ini hamper seluruh kegiatan dan pekerjaan yang dilakukan oleh manusia sudah melibatkan teknologi informasi di dalamnya. Bisnis di bidang informatika ini memiliki peluang yang cukup baik dan menjanjikan, karena itulah banyak orang yang mencoba untuk menggeluti bidang ini, seperti bisnis hardware, software, dan penyedia jasa, dan bisnis jual-beli online.
Awal mula perkembangan bisnis informatika yaitu dimulai dengan menjual suatu program DOS pada IBM oleh Bill Gates. Dari kejadian inilah banyak yang memulai bisnis informatika yang dibutuhkan seiring dengan kebutuhan perorangan atau perseroan untuk berbisnis dan memperoleh keuntungan.
Sekarang ini sudah banyak perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam bisnis informatika seperti: Microsoft, apple, sun, dreamcatcher interactive, dan lain-lain. Bukan hanya perusahaan besar saja yang sudah ikut serta dalam bisnis informatika, tapi perushaan-perusahaan kecil pun sudah ikut serta dalam bisnis informatika seperti menjual komponen (software dan hardware) komputer pada sebuah websitenya, distro online, dan lain-lain. Bukan hanya perusahaan saja, bahkan perorangan pun sudah banyak yang menjual barang dagangan mereka secara online. Contohnya saya mempunyai seorang teman yang menjual aksesoris HP dengan keuntungan yang cukup besar dengan menjual aksesoris HP tersebut pada store online terbesar di Indonesia. Awal mulanya dia masih menjual barang dagangannya lewat teman-teman terdekatnya, lalu dia menjual aksesoris HP tersebut lewat store online terbesar di Indonesia. Seiring waktu berlalu saat ini dia sudah membangun tokonya sendiri dan memperkerjakan 2 orang karyawan di tokonya tersebut.
Perkembangan bisnis informatika di Indonesia belakangan ini terjadi peningkatan yang sangat pesat mengingat kebutuhan akan dalam bidang ini sangatlah besar dari tahun ke tahun. Binis Informatika di Indonesia telah tumbuh sebesar 15% setelah krisis ekonomi global pada tahun 2009, oleh karena itu Indonesia akan menjadi Negara yang mempunyai pertumbuhan di bidang TIK yang sangat besar di kawasan Asia. Perkembangan ini menjadikan bisnis informatika menjadi salah satu bisnis yang mempunyai potensi yang cerah untuk kedepannya di Indonesia. Contohnya sudah banyak store online di Indonesia, seperti forum online (kaskus, OLX, Jualo, dan lain-lain), online mall (Lazada Indonesia, MatahariMall, Bhinneka, Blibli, Zalora, dan lain-lain), online travel (Traveloka, Tiket, dan lain-lain), market places (Tokopedia, Bukalapak, Elevenia, Blanja, dan lain-lain), dan masih banyak lagi.

Contoh Perusahaan Yang Bergerak di Bidang Informatika
          Perusahaan yang saya analisa adalah PT. Gamatechno Indonesia. PT. Gamatechno Indonesia (Gamatechno) adalah manifestasi kompetensi UGM dibidang Teknologi Informasi yang menggabungkan kompetensi dan bakat dengan kultur budaya kreatif kota Yogyakarta. Gamatechno menyediakan solusi total teknologi informasi dengan fokus bisnis pada penyediaan produk software serta jasa konsultasi, pengembangan dan implementasi sistem yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan dibidang akademik, pemerintahan dan korporat.
          Gamatechno memulai operasinya pada Januari 2003 dengan nama Gama Technocamp, berkantor di Sekip N53 sebagai salah satu unit usaha dibawah PT. Gama Multi Usaha Mandiri yang didirikan oleh Universitas Gajah Mada. Seiring dengan perkembangan bisnis perushaan, maka Gamatechno secara resmi menjadi PT. Gamatechno Indonesia yang berdiri pada tanggal 4 Januari 2005 dan berkantor pusat di Yogyakarta. Guna meningkatkan layanan kepada lebih dari 240 klien di seluruh Indonesia yang tersebut dari Banda Aceh hingga Papua, pada tahun 2013 Gamatechno membuka kantor cabang di Jakarta.

Corporate Logo PT. Gamatechno Indonesia
Daun melambangkan pertumbuhan ilmu pengetahuan dan budaya inovasi. Kilatan cahaya yang melalui daun tersebut menunjuka semangat untuk selalu menjadi mitra kerja terbaik untuk memberikan yang paling baik.

Legalitas PT. Gamatechno Indonesia
Nama
PT. Gamatechno Indonesia
Alamat
Jl. Cik
Bidang Usaha
Teknologi Informasi dan Komunikasi termasuk pengembangan perangkat lunak, perangkat keras, konsultasi, dan pelatihan di bidang TI
No. Telepon
+62-274-566161
No. Fax
+62-274-566160
No. NPWP
02.369.197.5-541.000
Akta Pendirian
No. 1/Tgl 04-01-2005, Notaris Sumendro SH
Pengesahan
No. C-08796 HT.01.01.TH.2005
HO
No. 503-0337/1234.GK/2005, Jasa TI dan Komunikasi
SIUP
15/12-05/PB/V/2005, Perdagangan Barang dan Jasa
TDP
120517201161
NPWP
02.369.197.5-541.000
INKINDO
A001 3471-1-120599, Bidang Telematika
Email
info@gamatechno.com

Teknik Penjualan Perangkat TIK pada PT. Gamatechno Indonesia
          Seiring dengan perkembangan perusahaan, saat ini Gamatechno memiliki fokus pada pengembangan produk dan solusi teknologi informasi untuk segmen perguruan tinggi, lembaga pemerintahan, perusahaan penyedia jasa transportasi dan logistic, serta industri lifestyle. Layanan yang berfokus pada 4 segmen utama tersebut selanjutnya didefinisikan sebagai gtSmartCity Solution, yaitu solusi berbasis system dan teknologi informasi guna mewujudkan sebuah kota cerdas dengan ciri less paper, less time, less cash, dan less complexity untuk meningkatkan tatanan hidup masyarakat.
Untuk segmen perguruan tinggi, produk unggulan Gamatechno adalah gtCampus Suite yaitu sistem informasi terintegrasi untuk perguruan tinggi yang terdiri atas berbagai software modular yang dirancang sesuai dengan proses bisnis perguruan tinggi mulai dari pengelolaan penerimaan calon mahasiswa, pengelolaan perkuliahan mahasiswa hingga lulus, pengelolaan aset kampus yang meliputi aset sumber daya manusia, keuangan dan aset barang, perpustakaan, penelitian dan beasiswa hingga dashboard system untuk pimpinan kampus.
Untuk segmen lembaga pemerintah, Gamatechno memiliki beberapa produk unggulan, diantaranya adalah gtPerizinan (sistem pengelolaan pelayanan perizinan terpadu), gtAspirasi (sistem pengelolaan aspirasi masyarakat), serta aplikasi gtGroupware (sistem kolaborasi dan arsip perkantoran). Selain produk-produk tersebut, Gamatechno juga melayani pengembangan portal website lembaga dengan konsep citizen centric, serta pengembangan berbagai aplikasi berbasis web lainnya sesuai dengan kebutuhan lembaga.
Untuk segmen transportasi dan logistik, Gamatechno mengembangkan beberapa produk unggulan bagi perusahaan atau organisasi yang bergerak dibidang layanan transportasi dan logistik, yaitu gtFleets (sistem informasi pengelolaan armada), gtSmartTicket System (sistem tiket elektronik berbasis smartcard), serta aplikasi mTransport (aplikasi mobile untuk informasi dan layanan transportasi publik).
Pada segmen lifestyle, Gamatechno mengembangkan produk-produk aplikasi back-end dan front-end untuk beberapa sub industri diantaranya taman hiburan dan wisata, pusat belanja dan entertainment, microfinance, dan industri kesehatan. Beberapa portofolio produk untuk segmen lifestyle ini antara lain eoviz.com (small & medium enterprises resource planning system on cloud), mEvent (aplikasi mobile informasi event), serta mCatalog (aplikasi mobile informasi katalog produk).
Selain pengembangan produk aplikasi berbasis web, mobile, smartcard dan beberapa teknologi terkini lainnya yang dikemas dalam gtSmartCity Solution, Gamatechno juga menyediakan jasa konsultasi IT, audit IT, training IT, serta layanan maintenance sistem dan agregasi konten digital.
Sebagai perusahaan yang berbasis perguruan tinggi, Gamatechno memiliki keunggulan kompetitif yang tidak dimiliki perusahaan lain, yaitu sumber daya dan aset riset yang dimiliki Universitas Gadjah Mada sebagai dasar pengembangan dan inovasi produk serta layanan Gamatechno agar tercipta solusi yang tepat guna bagi masyarakat. Dan untuk melengkapi layanan total kepada pelanggan dan mitra, saat ini Gamatechno telah memiliki anak perusahaan yaitu PT Aino Indonesia yang bergerak dibidang teknologi smartcard, RFId, dan Mobile NFC.

Segmen Pasar PT. Gamatechno Indonesia
Komposisi klien :
·         52% dari bidang pendidikan tinggi
·         26% dari bidang pemerintahan
·         Sisanya dari bidang bisnis

Omset PT. Gamatechno Indonesia
          Dalam sebulan, perusahaan ini minimal memperoleh dua pesanan pembuatan sistem informasi belum lagi layanan konsultasi IT, instalasi hardware dan infrastruktur. Rata-rata perolehan omset Gamatechno antara 70 juta hingga 80 juta per bulan. Dari pendapatan tersebut Gamatechno membuka unit usaha baru dibawah bendera PT. Inspira Inovasi Indonesia yang fokus layanan content provider dan competency center.

Komentar pribadi tentang kelebihan dan kekurangan pada PT. Gamatechno Indonesia
PT. Gamatechno Indonesia memiliki kelebihan dalam penguasaan teknologi terkini yaitu Smartcard, RFID dan mobile solutions. Untuk omset atau pemasukan perusahaan, Gamatechno rata rata mendapat keuntungan antara 70 juta hingga 80 juta per bulannya. Guna meningkatkan layanan kepada lebih dari 240 klien di seluruh Indonesia yang tersebar dari Banda Aceh hingga Papua, pada tahun 2013 Gamatechno membuka kantor cabang di Jakarta. Kekuranganya adalah produk yang dibuat oleh PT. Gamatechno Indonesia masih hanya di kota-kota tertentu saja dan belum sepenuhnya menyeluruh ke seluruh kota di Indonesia. Sehingga masih banyak masyarakat yang belum mengetahui apa saja produk yang dibuat oleh PT. Gamatechno Indonesia.
PT. Gamatechno juga memiliki kekurangan pada salah satu produknya, produk tersebut adalah Sistem gtEnterprise Human Resource (gtHR) dan Sistem Costumer Relationship Management (SimpleCRM). Kekurangannya adalah pada tampilan struktur organisasi yang kurang menarik. Sedangkan SimpleCRM adalah aplikasi yang memudahkan pengelolaan customer, mitra bisnis dan prospek perusahaan, memberikan pertimbangan kepada eksekutif perusahaan terkait proyek yang ada dalam perusahaan.


DAFTAR PUSTAKA

Aju Nitya Dharmani, I Gusti Agung. (2015). Pengantar Bisnis. Jakarta: AAA Enterprise.
Miarso, Yusufhadi. (2004). Menyemai benih teknologi pendidikan. Jakarta: Prenada Media.
Santoso, Teguh. Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk proses pembelajaran online (Jurnal Pendidikan PENABUR No. 09/Tahun ke-6/Desember 2007/h. 106).
Wardiana, Wawan. (2002). Perkembangan teknologi informasi di Indonesia, “ (Makalah Seminar dan Pameran Teknologi Informasi FT Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM))”.
Kwartolo, Yuli. Teknologi informasi dan komunikasi dalam proses pembelajaran (Jurnal Pendidikan PENABUR No. 14/Tahun Ke-9/Juni 2016/h. 16-17).
URL : https://www.gamatechno.com/, 30 September 2016.
URL : http://seftianfajar27.blogspot.co.id/2014/10/profil-perusahaan-yang-bergerak-di.html, 30 September 2016.

0 komentar:

Posting Komentar